Kamis, 10 Mei 2012

KUNJUNGAN SMP BAHTERA MUTHAHHARI KE SLB D YPAC BANDUNG






Kemarin siang (10 Mei 2012), slb d ypac Bandung kedatangan tamu siswa/i SMP Bahtera kurang lebih 20 siswa yang di dampingi Kepsek dan guru-guru dalam rangka Social Field Trip. Di awal acara seperti biasa dilakukan sambutan dan sekaligus penerimaan secara resmi oleh pihak slb d ypac bandung yang diwakili oleh Bpk. Haeruman, S.Pd mewakili Kepsek yg sedang sakit. Disela-sela sambutannya pihak slb d ypac Bandung berterimakasih atas kunjungan yang dilakukan oleh SMP Bahtera yang bertujuan melakukan silahturahmi untuk mempererat tali persaudaraan serta mendidik siswa-siswinya agar lebih peduli dan toleran thd keberadaan ABK disekitar mereka. Diakhir acara sambutan, dimeriahkan oleh pentas seni siswa/i dari kedua belah pihak dan penyerahan cendera mata dari SMP Bahtera kepada SLB D YPAC Bandung. Setelah acara sambutan dilanjutkan pada acara sosialisasi siswa/i Bahtera dengan siswa/i SLB D YPAC melalui kegiatan bermain bersama, selain itu ada juga acara ULTAH salahsatu siswa SMP Bahtera yang bernama ananda Fauzan yang ke-13 dengan membagi-bagikan bingkisan kepada siswa dan guru-guru slb D YPAC Bandung sebagai tanda syukur dan bahagia. Kami keluarga besar SLB D YPAC Bandung mengucapkan terimakasih atas kunjungan SMP Bahtera Muthahhari ke SLB D YPAC semoga tali silaturrahmi yang telah dijalin dapat tetap terjaga dan terjalin dengan baik, amin. Terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar